Dinas PMD Kab. Buleleng melalui bidang LK2M hari ini melaksanakan kegiatan penyerahan bantuan berupa PMT Balita dan PMT Lansia untuk 3 desa kantong kemiskinan, diantaranya desa Tukadsumaga, Pengulon dan Tingatinga serta desa stunting yakni desa Patas dan desa binaan Sumberkelampok. Kamis, 30 Juli 2020.
Masing-masing desa menerima bantuan PMT untuk 50 Orang Balita dan Lansia selama 4 bulan. Bantuan di serahkan oleh Kabid LK2M, Ni Ketut Ariattini, S.E. di kantor camat Gerokgak yang didampingi langsung oleh Camat Gerokgak.
Kegiatan dilanjutkan ke desa Sumberkelampok untuk melaksanakan sosialisasi kkg PKK kkbpk kes dan pembinaan administrasi Pokja l, Pokja ll, Pokja lll dan Pokja lV. Khusus untuk Pokja lll penyiapan landscape untuk bantuan tanaman berupa caberawit, cabe besar, terong panjang, tomat, jahe, dan seledri untuk 10 KK.