0362 - 22488
pmdbuleleng@gmail.com
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa

Rapat Pembentukan Komite Ekonomi Kreatif Kabupaten Buleleng

Admin dispmd | 02 November 2021 | 406 kali

Dinas PMD Kab. Buleleng diwakili oleh Kasi UEM TTG (Ngurah Putu Adnyana, SE.) hari ini mengikuti Rapat Pembentukan Komite Ekonomi Kreatif Kabupaten Buleleng, yang dilaksanakan di Ruang Rapat Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng. Selasa, 2 Nopember 2021.


Rapat dibuka dan dipimpin secara langsung oleh Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng yang sekaligus menjabat sebagai Plt. Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng didampingi oleh Kepala Bidang Promosi Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng, serta undangan peserta dari unsur OPD yang tergabung dalam Tim Komite Ekonomi Kreatif yang terdiri dari 14 OPD dan Formatur.

 

Agenda yang dibahas adalah Pembentukan Tim Komite Ekonomi Kreatif yang terdiri dari OPD yang ditunjuk dan Tim Pelaksana Ekonomi Kreatif yang terdiri dari 9 orang dari luar OPD, yang nantinya akan bekerja bersama- sama untuk dapat mengembangkan geliat Ekonomi Kreatif di Kabupaten Buleleng. Tantangan ke depan yakni bagaimana agar dapat mensinergikan antara 10 Objek Pemajuan Kebudayaan dan 17 Sub Sektor Ekonomi Kreatif, untuk dapat dikembangkan dan diberikan nilai tambah untuk kemajuan perekonomian di masyarakat.

 

Tim Pelaksana akan bekerja untuk menyerap aspirasi dan kebutuhan masyarakat utamanya dalam pengembangan ekonomi kreatif, kemudian mengkomunikasikan dengan Tim Komite Ekonomi Kreatif, serta melibatkan para pelaku ekonomi kreatif dalam penyusunan Rencana Anggaran OPD sehingga perencanaan dan pengelolaan  APBD di masing-masing OPD nantinya dapat mengakomodir kebutuhan masyarakat pelaku ekonomi kreatif.


Khusus untuk Dinas PMD Kabupaten Buleleng diharapkan perannya dalam hal memasukkan Teknologi Tepat Guna dalam pengembangan ekonomi kreatif. Draf SK Tim sudah disiapkan dan selanjutnya akan dikomunikasikan ke Bagian Hukum Setda untuk dapat diberikan petunjuk lebih lanjut.


Diharapkan melalui pengembangan Sektor Ekonomi Kreatif nantinya dapat memunculkan para pengusaha muda baru, penyerapan tenaga kerja, menghidupkan kembali gairah pariwisata, yang nantinya dapat memberikan kesejahteraan bagi masyarakat Kabupaten Buleleng.