0362 - 22488
pmdbuleleng@gmail.com
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa

Rapat Koordinasi Daerah tingkat Provinsi Bali Tahun 2022 Secara Daring

Admin dispmd | 24 Februari 2022 | 154 kali

Sekretaris Dinas PMD Kabupaten Buleleng, I Made Dwi Adnyana, S.STP., M.AP. hari ini (Kamis, 24 Pebruari 2022) menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Daerah tingkat Provinsi Bali Tahun 2022 secara daring dalam rangka peningkatan kinerja pengelolaan Transfer Ke Daerah dan Dana Desa, dengan agenda Reviu dan Apresiasi Pengelolaan DAK Fisik, Dana Desa, dan KUR Tahun 2021 dan Persiapan Penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa Tahun 2022.


Kegiatan dihadiri oleh Direktur Pelaksanaan Anggaran Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan (Tri Budianto), Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Bali (Teguh Dwi Nugroho), Sekretaris Daerah Provinsi Bali, Bupati Tabanan, Sekretaris Daerah Kabupaten/Kota se-Bali, Pimpinan Bank BRI, BNI, Mandiri, dan BPD Bali yang hadir secara langsung serta undangan lainnya yang hadir secara virtual melalui Zoom Meeting.


Kegiatan diawali dengan sambutan dan laporan dari Kepala Kanwil DJPb Prov. Bali, dilanjutkan dengan sambutan dan arahan Direktur Pelaksanaan Anggaran. Dalam sambutan dan arahannya, beliau menyampaikan beberapa hal terkait dengan kebijakan umum penyaluran DAK Fisik, DAK Non Fisik dan Dana Desa Tahun 2022. Selain itu beliau juga menyampaikan evaluasi pelaksanaan penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa Tahun 2021 sebagai bahan pembelajaran untuk perbaikan di tahun berikutnya.


Kegiatan dilanjutkan dengan acara pemberian apresiasi kepada Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota dan Bank yang berkinerja terbaik dalam Pengelolaan DAK Fisik, Dana Desa dan KUR Tahun 2021. Untuk Pemerintah Kabupaten Buleleng memperoleh apresiasi di 2 Kategori yaitu kategori Pengelola DAK Fisik terbaik 3 setelah Kabupaten Tabanan dan Gianyar, serta kategori Pengelola Dana Desa Terbaik 2, sedangkan untuk terbaik 1 diraih oleh Kabupaten Tabanan, dan terbaik 3 oleh Kabupaten Badung. Untuk kategori Pemerintah Daerah tercepat menyalurkan Dana Desa Tahap I Tahun 2022 diraih oleh Kabupaten Jembrana. Piagam dan Plakat penghargaan untuk Pemerintah Kabupaten Buleleng diterima oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Drs. Gede Suyasa, MPd.


Setelah acara penyerahan piagam dan plakat, dilanjutkan dengan Sambutan Sekretaris Daerah Provinsi Bali dan Testimoni oleh Bupati Tabanan.