Dinas PMD Kabupaten Buleleng yang diwakili oleh Plt. Kabid LKDA UEM, Ni Made Banu Deviati didampingi Fungsional PSM, Dewa Nyoman Suarjana Putra hari ini menghadiri undangan Musyawarah Masyarakat Desa, bertempat di Kantor Desa Adat Buleleng yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Bali bersama Dinkes Kab. Buleleng dengan pendampingan dari Pokja IV TP. PKK Kabupaten Buleleng, Selasa (24/10).
Kegiatan kali ini merupakan kelanjutan dari kegiatan pendampingan posyandu yang dilaksanakan pada tanggal 2 Oktober 2023, yang diselenggarakan dalam rangka mengembangkan posyandu sebagai salah satu Implementasi Transformasi Layanan Primer. Maka dari itu perlu dilaksanakan kegiatan Survey Mawas Diri (SMD), Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) dan kegiatan Kunjungan Rumah yang dijadwalkan akan dilaksanakan pada tanggal 22 November 2023, sebagai cara untuk mengetahui permasalahan dan upaya pemecahan masalah di posyandu.
Kelompok posyandu yang dihadirkan adalah Kelompok Posyandu Kelurahan Astina bersama Seklur, Kasi Kesra dan Kaling. Acara diawali dengan sosialisasi Posyandu Primer (Layanan Posyandu pada Siklus Kehidupan secara Terintegrasi) oleh Dinkes Provinsi Bali, dilanjutkan dengan pelaksanaan MMD untuk mengetahui secara langsung pelaksanaan kegiatan maupun permasalahan yang dihadapi dalam pelaksanaan posyandu khususnya di Kelompok Posyandu Kelurahan Astina.