Sebagai persiapan menghadapi seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Buleleng tahun 2024, Dinas PMD Kabupaten Buleleng bekerjasama dengan Dinas Kominfosanti Kabupaten Buleleng kembali melaksanakan pelatihan CAT (Computer Assisted Test) bagi Tenaga Non ASN yang belum mengikuti pelatihan sebelumnya. Pelatihan ini dilaksanakan di Ruang Komputer Dinas Kominfosanti, Senin (10/6).
Sebanyak 30 Tenaga Non ASN dari Dinas PMD Buleleng mengikuti pelatihan ini, yang dipandu oleh Putu Wikrama Windhu. Pelatihan dibagi menjadi dua sesi, mulai dari pukul 08.00 hingga 10.30 Wita.
Materi yang diberikan dalam pelatihan ini mencakup soal tes PPPK berdasarkan pengalaman tes tahun sebelumnya yang terdiri dari empat bagian utama: manajerial, sosiokultural, teknis, dan wawancara. Peserta diberikan pemahaman mendalam mengenai jenis-jenis soal yang akan dihadapi dan cara menjawabnya dengan efektif.
Selain materi soal, peserta juga mendapatkan tips dan trik dalam menghadapi tes PPPK, antara lain:
Setelah sesi materi, peserta melakukan praktik tes CAT pada komputer yang telah disediakan. Kegiatan pelatihan ini berjalan dengan lancar, dan diharapkan mampu mempersiapkan Tenaga Non ASN di Dinas PMD Buleleng untuk menghadapi seleksi PPPK dengan lebih baik dan percaya diri.