0362 - 22488
pmdbuleleng@gmail.com
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa

Kegiatan Donor Darah, Pelayanan Kesehatan Gratis, dan Penyerahan Bantuan Sembako Oleh TP PKK Kabupaten Buleleng

Admin dispmd | 16 Agustus 2022 | 122 kali

Dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke-77 Tahun 2022, TP PKK Kab. Buleleng bekerjasama dengan Dinas PMD, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, Dinas Lingkungan Hidup, dan PMI Buleleng melaksanakan kegiatan donor darah, pelayanan kesehatan, serta pemberian bantuan sembako kepada anak-anak terlantar, petugas kebersihan, security, dan kamdal yang bertugas di RTH Bung Karno. Selasa (16/8).


Dipimpin oleh Ibu Plt. Ketua TP PKK Ny. Wardhany Sutjidra, kegiatan dihadiri oleh Kadis PMD Nyoman Agus Jaya Sumpena, Kadis Lingkungan Hidup Gede Melandrat, Kadis Sosial I Putu Kariaman Putra, beserta anggota TP PKK Kab. Buleleng, bertempat di areal RTH Taman Bung Karno Sukasada.


Kegiatan diawali dengan pengarahan Ibu Plt Ketua TP PKK Kab. Buleleng dilanjutkan dengan senam bersama yang diikuti oleh anggota TP PKK Kab. Buleleng, petugas kebersihan yang ada di RTH, dan anak-anak terlantar, beserta masyarakat sekitar.


Setelah itu dilanjutkan dengan penyerahan bantuan sembako dari Ibu Plt Ketua TP PKK Kab. Buleleng diikuti oleh Kadis PMD, Kadis Lingkungan Hidup, dan Kadis Sosial kepada 50 orang anak-anak terlantar, 50 orang petugas kebersihan, security, dan Kamdal yang bertugas di RTH Taman Bung Karno.


Selain itu kegiatan juga diisi dengan pelayanan kesehatan, dan donor darah. Sebanyak 45 orang mendapat pelayanan kesehatan, vaksinasi sebanyak 4 orang, dan donor darah yang diikuti oleh 24 orang.