0362 - 22488
pmdbuleleng@gmail.com
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa

Peningkatan Kapasitas Kader Posyandu Desa Lokus Tahun 2024 di Desa Gesing

Admin dispmd | 23 Juli 2024 | 26 kali

Buleleng, 22 Juli 2024 – Dalam rangka peningkatan kapasitas kader posyandu, kegiatan pelatihan dilaksanakan pada hari Senin, 22 Juli 2024 di ruang rapat kantor Desa Gesing, Kecamatan Banjar. Kegiatan ini merupakan bagian dari program tahun 2024 yang bertujuan untuk memperkuat kemampuan kader dalam melaksanakan tugasnya di posyandu.


Pelatihan ini dilaksanakan oleh Tim Pokjanal Posyandu Kabupaten Buleleng yang terdiri dari Dinas PMD dan Dinkes, serta didampingi oleh perwakilan Kecamatan Banjar dan Perbekel Gesing. Peserta yang hadir berasal dari empat kelompok posyandu Desa Gesing, Kader Pembangunan Manusia, PLKB, dan Bidan Puskesmas Banjar II.


Kegiatan dimulai dengan pengarahan kepada kader posyandu mengenai tugas-tugas mereka dan sosialisasi pelaporan kegiatan posyandu yang harus dilaporkan melalui penginputan laporan menggunakan Google Form. Setelah pengarahan, dilanjutkan dengan simulasi kegiatan posyandu oleh para kader yang berfokus pada penggunaan peralatan perkembangan dan pertumbuhan di posyandu. Simulasi ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman kader dalam penggunaan alat antropometri kit.


Selanjutnya, materi diberikan oleh masing-masing tim pokjanal sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya. Materi ini mencakup berbagai aspek penting dalam pelaksanaan kegiatan di posyandu, termasuk cara-cara penanganan dan pencegahan stunting. Berdasarkan data EPPGBM per April 2024, terdapat 22 balita di Desa Gesing yang terindikasi stunting dan telah mendapatkan intervensi berupa pemberian PMT pemulihan khusus stunting melalui alokasi anggaran Tagging Stunting oleh pemerintah desa.


Kegiatan diakhiri dengan pembuatan Rencana Kerja Tindak Lanjut (RKTL) oleh kader sebagai dasar dalam merencanakan kegiatan serta mengidentifikasi permasalahan yang dihadapi dalam menjalankan kegiatan di posyandu. Terkait dengan administrasi posyandu, disampaikan bahwa administrasi sudah cukup lengkap dan berkelanjutan, dan akan dijadikan sebagai bahan evaluasi oleh pemerintah desa untuk memfasilitasi kader dalam melaksanakan tugasnya guna mendukung kelancaran pelayanan kesehatan dasar di posyandu.


Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, kapasitas kader posyandu dapat terus meningkat sehingga mampu memberikan pelayanan yang lebih baik dan efektif kepada masyarakat, khususnya dalam upaya pencegahan dan penanganan stunting di Desa Gesing.