Dinas PMD Kab. Buleleng yang diwakili oleh Fungsional PSM Dewa Nyoman Suarjana Putra, SE. hari ini (Rabu, 6 Juli 2022) mengikuti kegiatan Webinar Dialog dan Apresiasi Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting sekaligus peringatan Harganas (Hari Keluarga Nasional) ke XXIX Tahun 2022, yang dilaksanakan secara daring dan luring bertempat di Hotel Santika Dyandra Kota Medan Sumatra Utara.
Hadir dalam pertemuan Kepala BKKBN Pusat, Wali Kota Medan, Gubernur Riau, dan Wagub Jambi, dengan peserta Pejabat Tinggi Madya Pratama Kota Medan, Ketua TP. PKK Kota Medan, serta perwakilan Bupati dan Wali Kota seluruh Indonesia.
Percepatan penurunan stunting merupakan program prioritas nasional sebagai amanat PP No. 72 tahun 2022, dan arahan Bpk. Kepala BKKBN Pusat menyampaikan antara lain untuk percepatan penurunan stunting tidak hanya melalui regulasi namun sangat diperlukan dukungan yang kongkrit melalui anggaran dan motivasi didalamnya. Beliau juga menyampaikan bahwa sosialisasi dan edukasi masyarakat menjadi penting karena masih banyak di masyarakat belum memahami stunting, sehingga masyarakat tidak menganggap bahwa stunting itu adalah suatu aib yang memalukan dan proaktif untuk mencegah stunting.
Bpk. Kepala BKKBN juga menyampaikan bahwa kolaborasi menjadi sangat penting dalam percepatan penurunan stunting, dan adanya intervensi spesifik maupun sensitif sangat penting dalam penanggulangan dan pencegahan stunting. Serta data menjadi sebuah kebutuhan yang penting sebagai penajaman sasaran, sehingga adanya ketepatan sasaran juga menjadikan tepat waktu dan jumlahnya.
Disampaikan juga bahwa seluruh Provinsi sudah membentuk TPPS (Tim Percepatan Penurunan Stunting) sampai ke tingkat Desa/Kelurahan. Dalam mencapai angka maksimal stunting nasional yaitu 14% di tahun 2024 yang masih 2 tahun lagi, diharapkan Indonesia mampu menurunkan 10,4% maka rata rata 5,2% penurunan per tahun harus terwujud.
Dalam acara dialog hadir Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan yang berdialog dengan Wakil Bupati Gerobogan terkait pencapaian prevalensi stunting, dan acara terakhir yaitu apresiasi terhadap daerah dengan memaparkan praktek baik dalam penurunan stunting antara lain Bupati Deliserdang, Walikota Bima, dan Bupati Maluku Tenggara.