Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Lingkungan Hidup melaksanakan penanaman pohon di Bukit Desa Les, Kecamatan Tejakula. Penanaman Pohon di wilayah ini merupakan upaya untuk pemulihan ekosistem.
Kegiatan dipimpin langsung oleh Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana. “Saya berharap dengan penanaman pohon ini bisa memulihkan ekosistem di kawasan bukit Desa Les. Dimana pada saat musim kemarau sangat gersang,” ucap Bupati Buleleng seusai menanam pohon, Jumat (8/1).
Dinas PMD Kab. Buleleng ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini yang diwakili oleh Kabid PMDKP Putu Marjaya bersama staf. Beberapa jenis pohon yang ditanam diantaranya cempaka, sawo kecik, mahoni, beringin, bambu dan kelapa genjah.