0362 - 22488
pmdbuleleng@gmail.com
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa

Jelang Pilkel Serentak Tahun 2023, Kecamatan Gerokgak Laksanakan Deklarasi Damai

Admin dispmd | 27 Juli 2023 | 614 kali

Kepala Dinas PMD Kabupaten Buleleng, Nyoman Agus Jaya Sumpena menghadiri kegiatan Deklarasi Damai Pemilihan Perbekel Serentak Tahun 2023 di Kecamatan Gerokgak, Kamis (27/7), bertempat di Ruang Rapat Kantor Camat Gerokgak.


Deklarasi dihadiri oleh JFT. PSM Ahli Muda Dinas PMD, Camat Gerokgak dan jajaran, Danramil Gerokgak, perwakilan Kapolsek Gerokgak, perwakilan Kapolsek Kawasan Laut Celukanbawang, Perbekel Tukadsumaga, Plh. Perbekel Musi dan Banyupoh, Ketua BPD Tukadsumaga, Musi dan Banyupoh, Ketua Panpilkel Desa Tukadsumaga, Musi dan Banyupoh, serta para Calon Perbekel Desa Tukadsumaga, Musi dan Banyupoh.


Dalam arahannya, Kadis PMD selaku Ketua Panpilkel Kabupaten Buleleng menyampaikan kepada panitia agar bekerja dengan sebaik-baiknya dan berpedoman pada ketentuan perundang-undangan yang berlaku dalam setiap tahapan. Selanjutnya kepada para calon dan simpatisan agar tetap menjaga kondusifitas di desa masing-masing, melaksanakan setiap tahapan pemilihan perbekel secara damai, serta menghindari perbuatan-perbuatan menyimpang dari regulasi.


Kadis PMD juga memberikan apresiasi kepada Camat Gerokgak sebagai yang pertama kali melaksanakan deklarasi damai pada Pilkel Serentak Kabupaten Buleleng Tahun 2023. Kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan ikrar deklarasi damai dan penandatanganan ikrar deklarasi damai bersama para calon serta foto bersama, dan ditutup oleh Camat Gerokgak.