Buleleng, 7 November 2024 - Bidang Pemerintahan Desa (Pemdes) yang diwakili oleh Luh Wartami, S.Sos. (Analis Desa dan Kelurahan) melaksanakan kegiatan Fasilitasi Pelaksanaan Seleksi Penjaringan dan Penyaringan Perangkat Desa Bontihing, Kecamatan Kubutambahan. Kegiatan dilaksanakan di Ruang Lab Komputer Dinas Kominfosanti Kabupaten Buleleng dan dihadiri oleh Kepala Bidang Tata Kelola SPBE, Sekretaris Kecamatan Kubutambahan, Perbekel Desa Bontihing, Sekretaris Desa Bontihing, Perwakilan BPD Desa Bontihing, Babinkamtibmas Desa Bontihing, Perangkat Desa, dan Panitia Penjaringan & Penyaringan Perangkat Desa Bontihing.
Seleksi ini dilaksanakan dalam rangka memilih Kaur Tata Usaha dan Umum dengan peserta seleksi sebanyak 2 orang. Tes dibagi menjadi 3 tahap, yaitu Tes Tulis dengan bobot nilai 30%, Tes Komputer dengan bobot nilai 30%, dan Tes Wawancara dengan bobot nilai 40%. Bobot nilai tersebut telah disepakati oleh Perbekel Desa Bontihing beserta Panitia Pelaksana Penjaringan dan Penyaringan Perangkat.
Proses seleksi berjalan dengan lancar dan transparan, dengan pengawasan langsung dari pihak terkait guna memastikan akurasi dan kredibilitas penilaian. Diharapkan melalui tahapan seleksi ini, terpilih perangkat desa yang kompeten dan berintegritas untuk menjalankan tugas pelayanan publik di Desa Bontihing.