Pelatihan Managemen Pengelolaan Kelompok Simpan Pinjam Khusus Perempuan (SPP) Tahun 2015 Angkatan II diisi oleh para Pengurus Kelompok SPP dari Kecamatan Seririt, Kecamatan Busungbiu, Kecamatan Sukasada dan Kecamatan Kubutambahan yang berjumlah total 60 orang. Pelatihan yang dilaksanakan selama 2 hari dari tanggal 27 - 28 Mei 2015 masih bertempat di Aula Kampus Universitas Panji Sakti Singaraja Jl. Bisma Singaraja. Pembiayaan Kegiatan Pelatihan Managemen Pengelolaan Kelompok Simpan Pinjam Khusus Perempuan (SPP) Angkatan II tanggal 27-28 Mei 2015 pada Kegiatan Pemberdayaan Keluarga Miskin dan Fasilitasi Kegiatan Penanggulangan Kemiskinan BPMPD Kabupaten Buleleng Tahun Anggaran 2015 adalah APBD Kabupaten Buleleng DPA SKPD BPMPD Kabuapten Buleleng Kegiatan Pemberdayaan Keluarga Miskin dan Fasilitasi Kegiatan Penanggulangan Kemiskinan.