Dalam rangka meningkatkan pemahaman Kader Posyandu dalam melaksanakan kegiatan yang berkaitan dengan intervensi sensitive terhadap stunting, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Buleleng melalui Bidang LK2M melaksanakan pembinaan Kader Posyandu pada Desa Lokus Stunting.
Adapun 10 Desa Lokus Stunting yang dibina yaitu, Desa Pegayaman, Desa Kubutambahan, Desa Sekumpul, Desa Lemukih, Desa Bulian, Desa Kerobokan, Desa Galungan, Desa Tampekan, Desa Kayuputih dan Desa Patas. Pembinaan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Bidang LK2M Ni Ketut Ariatini, SE. dan didampingi oleh Kasi PLKD Dewa Nyoman Suarjana Putra, SE serta Tim Pokjanal Posyandu dari Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng.