0362 - 22488
pmdbuleleng@gmail.com
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa

PENERIMAAN STUDY KOPERATIF TIM POKJANAL POSYANDU DARI PROVINSI SUMATERA BARAT

Admin dispmd | 13 September 2017 | 578 kali

(12/09) PKK Kabupaten Buleleng dan Dinas PMD menerima study komparatif Tim Pokjanal Posyandu Provinsi, dan Kabupaten/Kota se-Provinsi Sumatera Barat ke Posyandu Sandat Desa Penglatan. Keberhasilan Posyandu Sandat dalam menerapkan Posyandu Terintegrasi (Poster) menjadikannya sebagai Nominator peraih Pakarti Utama 2 tingkat Nasional dalam lomba KKG PKK KB Kes.Hal ini tidak terlepas dari komiten Pemkab Buleleng bersama Pemerintah Desa Penglatan, Klian Desa Pekraman Penglatan dan kerja keras kader Posyand dalam melaksankan pelayanan dan mengaplikasikan beberapa program inovatif. Sinergi beberapa layanan sosial dasar di Posyandu Sandat diantaranya integrasi layanan kesehatan PAUD di Posyandu, simpan pinjam, Warung Kader menjual Dodol dan Belayag khas Penglatan, Hadiah bagi Ibu Balita dengan tingkat kehadiran tertinggi, dan perkembangan berat badan terbaik, Bank Sampah, kerajinan dari barang bekas juga ada.

Pelatihan wira usaha bagi kader diberikan untuk meningkatkan kemandirian dan pendapatan mereka. Pengembangan TOGA di halaman posyandu dan pekarangan terus digaungkan. Kerjasama dengan pecalang untuk pengamanan dan Saye Desa Adat sebagai sumber informasi  jam buka posyandu dan promosi kesehatan saat piodalan menjadi ciri tersendiri. Sumber pembiayaan disamping dari bunga simpan pinjam dan warung juga dari dana CSR rutin LPD Desa Penglatan, Koperasi yang pemilik/pengurusnya dari lokal desa, dan dana kepedulian dari masyarakat sekitar Posyandu. Kegiatan juga diisi dengan pameran dagang pengrajin khas Buleleng seperti  Endek, Pie Cinta, Perak asli Buleleng, Keben, Kopi,Dodol dll. Di Posyandu mereka dijamu dengan Belayag, dodol, kerajinan dari barang bekas, loloh, lulur dll.