0362 - 22488
pmdbuleleng@gmail.com
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa

Rakor Persiapan Pencairan Dana BLM PNPM Mandiri Perdesaan TA. 2014

Admin dispmd | 21 Maret 2014 | 1015 kali

Dalam upaya mempercepat pelaksanaan  Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Perdesaan TA. 2014 sesuai dengan RKTL yang telah disusun, yang mana pada Bulan April 2014 sudah memasuki tahapan pencairan dana BLM.  Sehubungan dengan hal tersebut BPMPD melalui bidang Pemberdayaan Usaha Ekonomi Masyarakat (PUEM) mengadakan rakor persiapan teknis pencairan dana BLM, baik Dana APBN, Dana APBD Provinsi Bali,   maupun Dana APBD Kabupaten Buleleng. Dengan pelaksanaan rapat  koordinasi dimaksud diharapkan dana BLM PNPM Mandiri Perdesaan Kabupaten Buleleng TA. 2014 dapat cair tepat waktu dan masyarakat dapat segera melaksanakan kegiatan sesuai dengan SPC yang telah ditetapkan. Rakor yang dilaksanakan pada hari Kamis  tanggal 20 Maret  2014 bertempat di Ruang Rapat BPMPD Kabupaten Buleleng. Rapat dihadiri oleh Pengurus UPK, PL, FK, Tim Fasilitator Kabupaten dan Tim Koordinasi PNPM Mandiri Perdesaan Kabupaten Buleleng dan dibuka langsung oleh Kepala BPMPD Kab. Buleleng, I Gede Sandhiyasa, S.Sos, M.Si.

Slot Thailand Dalam kesempatannya beliau menekankan kepada seluruh pelaku  PNPN Mandiri Perdesaan Kabupaten Buleleng pada semua tingkatan harus dapat mengikuti semua ketentuan dan tahapan dalam pelaksanaan pencairan Dana BLM  PNPM Mandiri Perdesaan. Setiap ada permasalahan/hambatan di lapangan agar dapat segera ditindaklanjuti dan diselesaikan sesuai dengan mekanisme program, sehingga PNPM Mandiri Perdesaan di Kabupaten Buleleng dapat berjalan secara optimal dan tujuan pelaksanaan PNPM Mandiri Perdesaan dapat tercapai. Tidak lupa juga beliau menyampaikan tujuan dari rakor ini adalah menyamakan persepsi dan pemahaman terkait mekanisme pencairan  Dana BLM PNPM Mandiri Perdesaan TA. 2014  baik yang bersumber dari APBN, APBD Provinsi Bali maupun APBD Kabupaten Bulelelng dan Menyusun RKTL pelaksanaan pencairan Dana BLM  PNPM Mandiri Perdesaan Kabupaten Buleleng TA. 2014.